Wednesday, June 24, 2020

Mendokumentasikan Kegiatan di Blog

Mendokumentasikan Kegiatan di Blog
Bersama Dedi Dwitagama
Rabu,24 Juni 2020

                     
          

Sungguh luar biasa belajar menulis malam ini, seorang narasumber yang hebat,dengan segudang prestasi,dengan segala kerendahan hatinya begitu tulus menyampaikan materi pada malam ini.
Beliau tidak asing lagi di dunia pendidikan baik di dunia maya maupun dunia nyata.

Saat ini beliau  Mengajar Matematika di SMKN 50 Jakarta, lebih lengkapnya tentang Pak Dedi bisa disimak di blog nya http://dedidwitagama.wordpress.com/about me. Wauu,banyak sekali kegiatan,jabatan ,prestasi dan penghargaan yang tertulis di dalam blognya.

Malam ini beliau akan menjelaskan tentang blog. Materi ini adalah materi ke empat yang saya ikuti dari beberapa nara sumber. Tiap narasumber memilik gaya yang berbeda-beda. Begitu juga dengan pak Dedi ini. Penjelasan yang sangat jelas dan penuh kesabaran serta gaya bicara yang gaul beliau menjawab setiap pertanyaan yang disampaikan dengan jelas. Dalam penjelasannya beliau memulai dengan penjelasan tentang pengertian blog.

Pengertian blog adalah catatan atau dokumentasi seseorang atau sebuah organisasi yang ditayangkan di internet berbasis web dan bisa diakses oleh orang se dunia.
Pak Dedi menulis di blog sejak 2005, ini blog dokumentasi perjalanan saya dari sabang hingga merauke dan beberap anegara di dunia, see http://trainerkita.wordpress.com

 Beliau juga menawarkan bagi yang suka fotografi, mari berteman di instagram https://www.instagram.com/dwitagama/

 Bagi penggemar youtube, boleh berteman dengan beliau di https://www.youtube.com/user/dwitagama begitu katanya lagi. Beliau sangat membuka diri bagi kita peserta.

 Media blog pertama kali dipopulerkan oleh Blogger.com, yang dimiliki oleh Pyra Labs sebelum akhirnya diakuisisi oleh Google pada akhir tahun 2002. Semenjak itu, banyak terdapat aplikasi-aplikasi yang bersifat sumber terbuka yang diperuntukkan kepada perkembangan para penulis blog tersebut.
Selanjutnya Pak Dedi menceritakan blog pertamanya tahun 2005 masih tayang hingga saat ini http://dwitagama.blogspot.com.

Setelah ngeblog di blogspot kemudian beliau  hijrah ke wordpress, https://dedidwitagama.wordpress.com
Tulisan dalam blognya dilihat hampir dua juta kali dengan pengunjung hampir 600.000,sungguh hal yang luar biasa. Di samping itu Pak Dedi Dwitagama  juga ngeblog di kompasiana, see https://www.kompasiana.com/dwitagama.

Beliau juga mengisahkan bahwa posting terakhirnya adalah tentang balita yang sudah pandai merokok, termasuk di depan ibu dan adiknya, see https://dedidwitagama.wordpress.com

Bagi pag Dedi  Manfaat blog dibuat  yang utama adalah mendokumentasikan kegiatan, perjalanan, ide-ide, keresahan, atau apa saja yang bisa disampaikan secara lisan pada rapat" di sekolah atau yang tak bisa disampaikan pada siapapun , seperti keranjang yang saya titip di dunia maya.
 Pak Dedi  juga mempunyai  hobby  sebagai fotografi dan dan mendokumantasikannya pada blog khusus https://fotodedi.wordpress.com, sebelum  ada instagram,. Foto yang dibuatnyabisa berkisah.

Pada tahub 2007 wordpress muncul, seperti pola di dunia teknologi, edisi terbaru umumnya memiliki banyak kelebihan dan keunggulan dibanding pendahulunya, skarang wordpress sudah ada app nya di android dan iphone
Beliau mengatakan bahwa dapat menulis kapan aja saat ide muncul, saat ini beliau  sering menulis saat menunggu anak di lokasi parkir sekolahnya, sambil denger musik di mobil, menulis dengan menggunakan HP,dan tak perlu di edit, langsung tayangkan saja.

Untuk mengatur waktu agar semua aktivitas bisa dilakukan dengan baik bapak yang telah menulis artikel sebanyak 4100 menjelaskan  bahwa kita selalu mengusahakan makin sering menulis, karena pengalaman menulis kita secara otomatis akan meningkatkan mutu tulisan, plus sering" berkunjung ke blog teman sebagai pembanding dan membalas komentar pembaca blog kita, hal itu akan meningkatkan motivasi menulis lagi ... dan lagi, happy deh.

Menurut pak Dedi Dwitagama waktu itu milik kita, dan kita yang mengendalikan, oleh sebab itu beliau tidak membuka group WA, lebih senang membuka portal resmi yang minim hoax, jarang ngerumpi, lima belas menit sebelum absen pulang saya berusaha posting tulisan atau menjadwalkan untuk terbit minggu depan.

supaya blog kita terlihat menarik dan banyak pengunjungnya
buku menarik itu sangat subjektif ... sedrhananya mah, coba tempatkan diri kita sebagai pembaca buku yg kita tulis ... amati apakah tulisan kita menarik atau tidak, jawab sendiri secara jujur ... minta tolong teman atau keluarga untuk menilai ... perbaiki kekurangannya, lalu segera terbitkan .... karena kalo diulang-ulang pasti selalu ada yang kurang.

Berdasarkkan penjelasanya untuk memunculkan kalimat pertama yang menarik perhatian adalah,
Tulis langsung ide tulsan anda pada kalimat pertama, setelah itu lanjutkan dengan uraian yg diperlukan, sertakan foto dan video spy lebih joss.

Tulisan dapat didokumentasikan ke dalam lebih dari satu blog pribadi, Misalnya tulisan yang ditulis di blog.spot, ditulis juga di wordpress.
Tentu boleeeh, karena blog itu seperti majalah atau rumah kita, apapun boleh kita isi ... tetapi jika bapak memiliki blog di kompasiana.com sebaiknya  posting di kompasiana dulu baru dikopi paste di blog" lainnya ... karena kompas punya sistem yang bisa tahu tulisan kita sudah tayang di tempat lain .dan itu bisa membuat kita di suspen.
Tulis pertama kali, atau terakhir sebelum uplod, gunakan kalimat ringkas yang membuat pembaca ingin melanjutkan hingga habis artikel, misalnya: "Apa komentar kamu melihat meja belajar di sekolah banyak coretan dan tembok jalan yang kamu lewati banyak coretan seperti dua foto di atas?" silahkan liat posting lengkapnya di https://dedidwitagama.wordpress.com

Kesimpulannya:
Pertama,Manusia yg baik adalah manusia yg bermanfaat buat orang lain, peribahasa gajah mati meninggalkan gading manusia mati meninggalkan kebajikan.
Kedua point itu bisa diaplikasikan lewat media Blog yang skarang bisa kita kelola menggunakan HP ... apalagi kemudian bisa membuat kita dikenal orang dan diundang kesana-kemari, dan dibayar pula .... menulis di blog.
Ketiga,mendokumentasikan apa saja yang terlintas ... nikmati hasilnya kemudian .

3 comments:

  1. Gajah mati meninggalkan gading dan Blogger mati meninggalkan posting

    ReplyDelete
  2. Numpang promo ya gan
    kami dari agen judi terpercaya, 100% tanpa robot, dengan bonus rollingan 0.3% dan refferal 10% segera di coba keberuntungan agan bersama dengan kami ditunggu ya di dewapk^^^ ;) ;) :*

    ReplyDelete