Thursday, April 22, 2021

Vaksin

 

#April Chalkenge

#Hari ke-22

#Huruf  V

 


Vaksin

Lusia Wijiatun

Vaksin, saat ini sangat dibutuhkan di setiap negara, berbagai macam vaksin yang saat ini ada. Semua merupakan upaya untuk memutuskan rantai penularan. Oleh karena itu pentingnya vaksin untuk memperkuat imunitas tubuh dan melindungi tubuh dari virus. Terutama virus corona saat ini yang belum juga terkendali.

 Menurut  penjelasan dari holodoc.com   Tujuan utama pemberian covid 19 membantu tubuh untuk mengembangkan kekebalan terhadap virus covid-19, tanpa harus terserang penyakit terlebih dahulu. Namun kita juga harus tahu  setiap vaksin bekerja dengan cara yang berbeda.

 Setelah mendapat vaksin yang pertama, tidak banyak perubahan yang terjadi dalam tubuh saya. Saya hanya mengalami rasa  lemah dan mengantuk, untuk itu saya melakukan istirahat denagn tidur yang cukup.  Supaya badan terasa segar kembali.

Dijelaskan bahwa setelah vaksin, seseorang masih  memiliki peluang tertular virus karena pembentukan kekebalan tubuh belum sempurna.Vaksin tidak mempunyai cukup  waktu untuk memberikan perlindungan. Vaksin juga menimbulkan gejala  seperti demam, hal seperti ini normal karena tubuh sedang membangun kekebalan.

 

Kekebalan tubuh seseorang berbeda-beda, maka gejala yang dialami juga berbeda.Ada yang hanya lemas dan mengantuk seperti saya. Ada juga yang demam panas, seluruh tubuh pegal-pegal.Ada juga yang tetap sehat-sehat saja.

 Berapa kali kita harus menerima vaksin?

Vaksin dibutuhkan sebanya dua kali, yaitu suntikan yang pertama untuk membangun perlindungan. Suntikan yang kedua dilakukan dilakukan beberapa minggu kemudian untuk mendapatkan perlindungan maksimal . Menurut data uji klinis Pfizer, vaksin  dapat menawarkan perlindungan persial palin cepat 12 hari setelah dosis pertama.

Perlidungan tersebut dapat bertahan selama dua bulan. Dosis kedua kemudian diperlukan untuk memaksimalkan kinerja vaksin. Data juag menunjukkan bahwa dosis kedua yang diberikan 21 hari kemudian meningkatkan respons kekebalan , menawarkan  perlindungan satu minggu setekah suntikan kedua.(holodoc .com)

 Jadi kita harus menerima vaksin sebanyak dua kali. Dengan penjelasn diatar menambah wawasan saya tentan vaksin covid-19. Untuk itu saya tidak perlu khawatir dengan gejal yang timbul setelah mendapat kan vaksin kedua.

 

Saya mendapat giliran vaksin kedua yaitu pada hari Jumat, 23 April jam 09.56 WIB. Perlunya memperiapkan diri untuk menerima suntikan kedua. Misalnya, harus membawa surat vaksin yang pertama, sarapan terlebih dahulu untuk mencegah efek setelah mendapatkan vaksin.Semoga vaksin kedua ini berjalan lancar.

 

Vaksin

Lusia Wijiatun

 

Vaksin...

Sangat penting bagi tubuh,

Banyak  negara membutuhkanmu

Begitu juga negaraku tercinta

Indonesia

Banyak warga belum mendapatkanmu

Karena masih menunggu giliran

 

Vaksin  . ..

Masuklahb ke dalam tubuhku

Dan juga seluruh warga Indonesia,

Agar kami sehat dan tidak takut lagi

 

Vaksin . . .

Jangan kecewa ya, bila ada yang tidak mau

Bahkan menolak dirimu,

Mungkin takut dan masih ragu

 

Vaksin ...

Buktikan kehebatanmu

Jangan biarkan kami terganggu

Dengan munculnya corona varian baru

Supaya kami tidak ragu

Semoga.

 

 

Salam Literasi

Salam Sehat dan Bahagia

22 April 2021


2 comments:

  1. Semoga harapan kita sama vaksin dapat terbukti yah..

    ReplyDelete
  2. Semoga segala kebaikan vaksin tercurah pada kita semua.

    ReplyDelete