Wednesday, April 7, 2021

Gedung Sekolah Kami

 

Gedung  Sekolah Kami

Lusia Wijiatun

                                     


Gedung  adalah bangunan wujud fisik dari sutau kontruksi yang menyatu dengan tempat kedudukannya, yang sebagian atau seluruhnya yang berada di atas tanah atau di dalam tanah. Fungsinya sebagai tempat  manusia melakukan kegiatan  baik untuk tempat tinggal, kegiatan keagamaan, kegiatan usaha, kegiatan belajar dan kegiatan  lainnya.

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia gedung adalah 1. bangunan tembok dan sebagainya yang berukuran besar sebagai tempat kegiatan seperti perkantoran, pertemuan,perniagaan,olahraga, dan sebagainya, 2.rumah tembok yang berukuran besar.

Seperti halnya gedung yang satu ini, ini adalah gedung sekolah kami. Bangunan tampak besar dan megah merupakan tempat kegiatan pembelajaran. Di situlah anak- anak calon penerus  bangsa dididik untuk mempersiapkan diri menyambut masa depan yang gemilang. Jangan ragu untuk memilih  sekolah kami sebagai tempat pendidikan anak anda.(wah, promosi ni ye)

Gedung sekolah ini  berdiri  di sebuah arena yang luas, terdiri dari bangunan  berlantai dua dan lantai satu. Pada gedung yang berlantai dua terdiri dari  delapan ruang. Ruang atas ada empat ruang, satu  ruang kesenian dan tiga ruang kelas. Pada lantai bawah terdiri dari empat ruang, satu ruang kantor kepala sekolah dan tata usaha, satu ruang ekskul seni tari  dan  dua ruang kelas

                                          

Gedung lainnya merupakan ruang kelas, ruang UKS,Laboratorium komputer, ruang perpustakaan dan ruang guru. Setiap ruang dilengkapi fasilitas yang cukup.Tiap kelas tersusun bangku yang rapi, di setiap sudut kelas terdapat perpustakaan mini.

   
 

Di halaman sekolah banyak tumbuh tanaman yang membuat suasana sekolah menjadi sejuk dan nyaman.

Bagian sudut halaman terdapat tempat duduk di bawah pohon juga merupakan tempat anak beristrahat.  Dan juga tempat guru berdiskusi hal-hal penting saat istirahat. Di dinding  gedung sekolah tersebut  digambar beraneka gambar, ada gambar pemandangan, ada juga gambar-gambar lalulintas.  

Gedung sekolah kami yaitu SDN 2 Rejang Lebong berada di pusat kota, beralamatkan di Jalan utama yaitu jalan merdeka Curup, kabupaten Rejang Lebong. Bila anda melalui jalan itu jangan lupa menoleh sejenak  ke alamat kami.

 Di gedung inilah setiap hari saya bertugas mendidik anak-anak.Tugas sebagai guru sekolah dasar  yang merupakan cita-cita sejak kecil. Oleh karena itu saya mencintai profesi saya ini, saya bangga menjadi guru sekolah dasar. Maka saya selalu semangat dalam setiap tugas yang dilaksanakan.

Segala rintangan dan tantangan selalu ada, namun bagaimana cara kita menyikapinya? Cinta,ihklas dan tulus dalam bekerja akan membuat kita bahagia, tanpa terasa usia  tidak lagi muda. Usia boleh saja semakin tua, tapi semangat harus selalu muda. Dalam arti dalam bertugas harus selalu semangat. Ayo anak-anakku harus selalu semangat ya, gedung sekolah kita semakin indah, maka mari kita tingkatkan semangat belajar kita.

 


Salam Literasi

Salam Sehat dan bahagia

7 April 2021

14 comments:

  1. Kalau tempat TK saya dekat dengan SD ibu bisa saya jadikan rekomendasi

    ReplyDelete
  2. Pengen lihat peserta didik berhamburan riang di area sekolah

    ReplyDelete
    Replies
    1. Boleh pak Indra,sebelum pandemi ada 700 siswa, selama normal baru tatap muka ship - ship.

      Delete
  3. semangat bunda lusi ❤️ bunda hebat 💪

    ReplyDelete
  4. Sudah Bu Ambu, pakai ship 1 dan 2,dengan protokol kesehatan.

    ReplyDelete
  5. Gedung yang merupakan bangunan sekolah ku kini terasa hening hanya debu tebal menemani mereka

    ReplyDelete
    Replies
    1. Semoga tidak lama lagi menjadi ramai kembali dengan canda tawa anak- anak, celoteh mereka,jadi kangen ya?

      Delete
  6. Salam kenal Bu Lusia, sekolahnya bagus

    ReplyDelete
  7. Wow keren sekolahnya, mantap tulisannya 👍🏻

    ReplyDelete